Namun rupanya ajakan itu hanyalah sebuah video iklan untuk Lotte World's Waterpark. Baru-baru ini pihak Lotte memposting serangkaian foto promosi. Di mana kamu bisa melihat member Girls Day memakai baju seksi di musim panas.
Hyeri menyambut kamu di Lotte World's Waterpark foto via Soompi
Dalam video yang dirilis, member Girls Day tampak berada di depan sebuah pancuran dari wahana bermain air baru. Tampak waterpark ini dibangun dengan gaya Polinesia, seperti dilansir Soompi. Meskipun waterpark ini baru dibangun, beberapa orang berpendapat desainnya mirip dengan wahana South Pacific Ocean (SPO). Lotte World's Waterpark terletak di Gimhae, sebuah kota bagian selatan Busan.
Saat disinggung, pihak arsitektur Lotte berujar jika waterpark ini menawarkan fasilitas indoor dan outdoor. Di mana para pengunjung juga bisa menikmati kolam berombak dan water coaster yang memacu adrenalin.
Sementara itu dalam berita lain menyebutkan jika Girls Day dijadwalkan bakal merilis album baru di bulan Juli. Sebelumnya Girls Day berencana merilis foto comeback namun dibatalkan karena masalah produksi. Jadi, apa kamu mau berenang dengan Girls Day ?
- Koleksi Jersey Super Lengkap Donna - Darius, Mau Buka Toko?
- Tak Ingin Kalah Sama Suami, Cynthia Lamusu Belajar Masak
- Wah, Reese Witherspoon Ternyata Doyan Shopping!
- Wow, Paris Hilton Punya Mansion Mewah Untuk Anjing Peliharaannya!
(soompi.com/aia)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1twSH0u
Tidak ada komentar:
Posting Komentar