Bahkan, para personel 5SoS ini menganggap mengotori hotel tempat mereka tinggal adalah hal yang tidak layak untuk dilakukan. Band yang beranggotakan Ashton Irwin, Luke Hemmings, Micahel Clifford, dan Calum Hood tampil kontras saat di panggung dan keseharian mereka.
Ketika tak manggung, mereka pun suka tidur siang dan bermain gokart untuk mengusir kebosanan. Mereka gemar melakukan hobi yang sangat tidak mencerminkan sifat rock n roll seperti anggapan banyak orang.
5 Seconds of Summer, ngerock di panggung, santun di luar ©billboard
Sementara sebagian selebriti tenar berulah dengan melempar TV hotel keluar jendela, atau hal merusak lainnya, Ashton dan kawan-kawan tak demikian. Michael sang gitaris pun angkat bicara mengenai kebiasaan merusak itu.
"Untuk apa membuang TV hotel kalau kita bisa menonton Spongebob Squarepants?," ungkap Michael kepada Daily Mirror. Ini membuktikan bahwa anak-anak 5SoS cukup 'lembut' di luar panggung.
5SoS saat ini sedang ramai dibicarakan sebagai rising star yang akan jadi idola. Hits mereka seperti She Looks So Perfect, Don't Stop, dan Amnesia jadi yang paling diburu. Seharusnya sebagai musisi selain harus menjaga performance, juga harus punya attitude yang bagus ya.
- 5 Seconds Of Summer Siap Eksis Hingga 50 Tahun Lagi
- 5 Seconds of Summer Jadi Nomor 1 di 69 Negara
- 7 Lagu Paling Ampuh Sebagai Pengantar Tidur
- 7 Fakta Tentang Agnez Mo di Mata Media Internasional
(con/niz)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/VnbT54
Tidak ada komentar:
Posting Komentar