Untuk pertama kalinya dua eks vokalis Dewa 19 , Ari Lasso dan Once kembali ke band yang telah membesarkan nama mereka. Dua vokalis bersuara emas itu sempat berduet untuk membawakan lagu Separuh Nafas.
Ahmad Dhani pun sempat menyebut bahwa Raffi adalah sosok yang hebat karena sanggup menyatukan dua nama tersebut. Ia mengungkap fakta bahwa Dewa sempat berkali-kali ditawari uang miliaran agar mereka kembali bersama, namun Once selalu menolak tawaran tersebut.
Once dan Ari Lasso akhirnya berkolaborasi di pernikahan Raffi Ahmad.
Namun kini Once dan bahkan Ari Lasso juga tampil sebagai vokalis Dewa kembali. Penampilan spesial Dewa itu karena Raffi adalah fans dari Dewa sejak lama baik dari masa Ari Lasso, Once hingga sekarang.
Beberapa lagu yang sempat digelontorkan band legendaris itu antara lain Arjuna, Separuh Nafas, Kangen dan Sedang Ingin Bercinta. Dewa menghadirkan sentuhan lagu-lagu magisnya malam ini.
Di akhir penampilan yang disiarkan secara langsung oleh RCTI itu dihadirkan pula kembang api yang cukup megah. Pernikahan Raffi Ahmad memang layak untuk disebut sebagai pernikahan paling megah tahun ini.
Ngedrum, Raffi Ahmad Duet Maut Dengan Sang Mertua
Ahmad Dhani, Al, El dan Safeea Serba Putih di Resepsi Raffi Ahmad
Super Tinggi, Kue Pernikahan Raffi - Nagita Mirip Menara Pisa
Pesan Raffi Ahmad Untuk Olga Syahputra di Pernikahannya
Cobek, Kado Spesial Dari Raffi Ahmad Untuk Nagita Slavina
(kpl/sjw)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1zsi5en
Tidak ada komentar:
Posting Komentar