adfly

Jumat, 27 Desember 2013

Pecahkan Rekor 12 Tahun, EXO Sukses Jual 1 Juta Album

Kapanlagi.com - Kutukan bahwa penjualan album fisik musisi K-Pop telah hilang masa suksesnya telah dipecahkan. Karena idol grup EXO sukses menjual satu juta kopi album XOXO. Rekor itu cukup menggembirakan karena musisi K-Pop terakhir yang berhasil sejuta kopi adalah album ke-7 Kim Gun Mo dan album ke-4 g.o.d di tahun 2001.

Ketika semua pihak mengira penjualan album K-Pop sudah mengarah ke bentuk digital, grup terakhir agensi SM Entertainment itu menjual album pertama XOXO sebanyak 1.007.577 kopi, seperti dilansir soompi.com.


Jumat (27/12) SM Ent menyatakan, "Album pertama EXO telah terjual 471.570 kopi dan versi repackaged-nya terjual sebanyak 536.007 kopi sehingga mencetak rekor penjualan 1.007.577 kopi. Sementara itu album spesial MIRACLES IN DECEMBER yang dirilis awal bulan ini terjual 430 ribu kopi yang berarti EXO menjual 1.440.000 album di tahun 2013 ini,"


EXO kini memang menjadi bintang K-Pop baru. Debut di bulan April 2012 dengan mini album MAMA, mereka dipecah menjadi EXO-M dan EXO-K yang fokus di industri musik K-Pop serta China. Namun saat comeback di Mei 2013, mereka bergabung sebagai EXO dengan lagu Wolf.


Idol grup ini dipandang cukup unik karena selalu merilis album dalam dua versi berbeda yang membuat mereka bisa memasuki pasar musik di dua kawasan. Dengan 2013 yang akan berakhir, apakah EXO akan tetap bersinar sampai 2014 nanti?


IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI



(soompi.com/aia)







Sumber: KapanLagi.com http://www.kapanlagi.com/showbiz/asian-star/pecahkan-rekor-12-tahun-exo-sukses-jual-1-juta-album-825553.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar