Tapi, menurut Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Aswin, Sabtu (28/12), setelah menerima laporan, terdapat tiga orang lain yang berada di lokasi kejadian.
"Korban, ML melaporkan ada lima orang yang bersama-sama melakukan, interogasi di ruangan khusus di Cafe Tee Box 16 Desember kemarin," ujar Aswin di Polres Jakarta Selatan.
Aswin menambahkan dari laporan disebutkan pula ML diinterogasi oleh lima orang di dalam sebuah ruangan yang sudah dipesan. Selain itu ada juga korban lain, AM yang mengalami luka tidak kalah parah dari Mario .
"Selain itu ada AM yang mengalami luka rahang kiri dan kanan. Dari Polres minta visum ke RS Pertamina sudah divisum. Dari korban, sudah ada korban, tinggal panggil saksi dalam waktu dekat," sambung Aswin.
Meski belum ada tersangka yang ditetapkan, kepolisian akan menjerat pelaku dengan pasal Pengeroyokan. "Ditetapkan oleh penyidik Pasal 170 tentang pengeroyokan, di atas lima tahun," pungkasnya. (kpl/hen/dis/dar)
Sumber: KapanLagi.com http://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/sebelum-dianiaya-lima-pria-interogasi-mario-lawalata-b5ea6c.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar