Festival tersebut akan berlangsung selama 3 hari, mulai dari 13 hingga 15 Juni di Donington Park, Leicestershire, Inggris. BMTH akan tergabung bersama dengan Linkin Park yang sebelumnya telah diumumkan untuk mengisi acara dan membawakan seluruh lagu di album HYBRID THEORY mereka. Mereka akan bermain di hari kedua (14/6).
"Kita merasa sangat terhormat untuk diundang bermain di Download Festival. Nanti aku akan melakukan Crowd Surfing saat Linkin Park menyanyikan lagu Papercut. Ingat Kata-kataku!" ujar Oli Sykes, frontman dari Bring Me The Horizon.
Oli Sykes/Facebook©
Di hari pertama sendiri tak kalah serunya, ada nama-nama besar macam Avenged Sevenfold, Within Temptation, dan Crossfaith. Dan di hari terakhir, ada Aerosmith, Alter Bridge, dan masih banyak lainnya.
Wah, konser tersebut pasti bakalan sangat panas dan dipenuhi para metalhead di mosh pit. Kita tunggu saja kelanjutan beritanya.
- 8 Lagu Dangdut Yang Dianggap Memiliki Lirik Vulgar
- 5 Musisi Berbakat Yang Memiliki Disabilitas
- 6 Sahabat Taylor Swift Yang Juga Musisi Populer, Siapa Saja?
- 5 Lagu Ini Meyindir Kisah Pembunuhan Nyata
- 7 Kematian Palsu Para Musisi Yang Paling Bikin Geger!
(nme/gtr)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/OFLQTQ
Tidak ada komentar:
Posting Komentar