adfly

Senin, 03 Februari 2014

Oscar Mencabut Satu Nominasi Untuk Kategori Best Original Song

Kapanlagi.com - Pihak Academy sebagai penyelenggara Oscar mencabut keputusan mereka untuk memberi nominasi Original Song untuk film ALONE YET NOT ALONE yang digarap oleh Bruce Broughton dan Dennis Spiegel. Pemberian nominasi pada film tersebut sebelumnya dirasa mengejutkan.

Pencabutan ini dilaukan setelah Bruce Broughton, mantan direktur divisi Musik untuk Academy, ketahuan mengirim email kepada anggota divisi Musik supaya mereka mengunggulkan karyanya.


"Tidak peduli bagaimana pun bentuk komunikasinya, memanfaatkan posisi untuk secara personel mempromosikan diri saat Oscar tentunya dirasa tak adil," ujar presiden Academy, Cheryl Boone Isaacs.


Aksi Broughton tersebut dinilai melanggar peraturan yang telah dibuat oleh Academy terkait dengan aturan-aturan dalam melakukan promosi. Film ini sendiri menyusul beberapa judul lainnya yang bernasib sama, yakni dicabut nominasinya. Salah satu film yang bernasib sama adalah THE GODFATHER, yang harus kehilangan nominasinya lantaran score yang digunakan sudah dipakai sebelumnya dalam film yang lainnya.



(dig/dka)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1nHI09x

Tidak ada komentar:

Posting Komentar