Tapi belakangan, sejak kabar perceraiannya dengan Farhat Abbas menjadi berita hangat, nama Nia Daniati kembali muncul. Beberapa program televisi memintanya untuk menjadi bintang tamu. Dalam kesempatan itu dirinya pun didaulat untuk menunjukkan kebolehannya dalam mengolah vokal, meski tidak seperti 30 tahun yang lalu.
"Yang jelas kalo nyanyi tidak bisa dipisahkan dari jiwa saya dan kalo pun saya kembali ke dunia tarik suara kayaknya biasa aja, karena awalnya dari situ," ungkap Nia saat ditemui dikawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (17/2).
Farhat Abbas - Nia Daniati. ©KapanLagi.com
Ternyata kemunculannya ini membuat beberapa rumah produksi menawarkan Nia untuk bermain dalam sebuah produksi. Selain sebagai penyanyi, Nia juga pernah menggeluti dunia akting, beberapa judul sinetron dan film pernah dilakoninya. Bahkan, pada tahun 1980, Nia pernah dinominasikan sebagai Aktris Terbaik di ajang FFI untuk perannya dalam film Antara Dia dan Aku.
Tapi Nia menolak tawaran tersebut, bagi Nia , tawaran untuk berakting datang diwaktu yang tidak tepat. "Ada tawaran sinetron, film tapi belum sekarang ini, saya katakan pada PH untuk tidak sekarang, karena keadaannya belum bisa," pungkasnya.
- 8 Penyanyi Cantik Ini Punya Wajah 'Boros', Setuju?
- 8 Musisi Indonesia Paling 'Go International', Siapa Saja?
- 15 Calon Jawara Indonesian Idol 2014, Siapa Jagoanmu?
- 7 Lagu 'Merelakan Mantan' Paling Sedih, Berani Dengar?
- Dijamin Bikin Ngakak, Inilah 10 Iklan Caleg Paling Lebay!
(kpl/hen/zal)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1cSRCq1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar