adfly

Senin, 17 Februari 2014

Rilis Lagu Baru, Ariana Grande 'Gandeng' Chris Brown?

Kapanlagi.com - Ariana Grande sepertinya tengah menyiapkan kejutan baru bagi para penggemarnya. Santer diprediksi, Ariana bakal merilis lagu barunya yang merupakan hasil kolaborasi dengan Chris Brown .

Ditanya soal lagu favoritnya akhir-akhir ini oleh seorang penggemarnya di Twitter, Ariana Grande memberikan isyarat akan datangnya lagu baru yang datang di bulan Maret mendatang.


"Sebuah lagu yang belum kamu dengar, yang akan keluar bulan Maret," tulis Grande di akun Twitter-nya.


Chris Brown. ©shutterstockChris Brown. ©shutterstock


'Kode' ini makin mendekati kebenaran setelah Grande juga berbalas kicauan dengan Chris Brown yang diyakini merupakan lirik lagu baru tersebut.


"I dug a single seed into the ground, I hope it grows," tulis Brown .


"In a year or two if you're around, you'll see a rose," balas Grande .


Jika benar, maka ditengarai juga lagu ini bakal hadir di album kedua Ariana Grande yang hingga kini belum ia ungkap detilnya. Makin penasaran, bukan? Kita tunggu saja kabar selanjutnya.



(dig/zal)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1bgxGlC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar