adfly

Senin, 30 Desember 2013

Antusiasme Tinggi, Penyelenggara Tambah Tiket Konser All 4 One

Kapanlagi.com - All 4 One, grup vokal asal Amerika akan menjadi salah satu pengisi even Colosseum Supermassive New Year's Eve di samping juga akan dimeriahkan oleh DJ Mike Moran (Indonesia) dan DJ Stonebridge (Swedia).

Tiket presale seharga 500 ribu pun sudah ludes terjual. Alhasil, penyelenggara pun harus menambah kuota tiket, namun juga disesuaikan dengan kenyamanan para penonton.


" Tiket presale 500 ribu, on the spot 700 ribu. Ada penambahan 100 tiket, untuk yang datang langsung. Tapi harus konfirmasi dulu. Tampilnya jam 23.00," kata Andre, perwakilan Colosseum di Colosseum Club, Hotel 1001, Tamansari, Jakarta Barat (30/12).


All 4 One/@Foto: KapanLagi.com®/BusanAll 4 One/@Foto: KapanLagi.com®/Busan


Menurut Andre, antusiasme tak hanya datang dari publik tanah air, namun juga penggemar All 4 One dari negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.


"Karena banyak permintaan akhirnya ditambah lagi, yang minta bukan cuma di Indonesia aja, tapi ada Malaysia dan Singapura," lanjutnya.


(kpl/ato/faj)







Sumber: KapanLagi.com http://musik.kapanlagi.com/berita/antusiasme-tinggi-penyelenggara-tambah-tiket-konser-all-4-one-8d7885.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar