adfly

Sabtu, 07 September 2013

Serena Onasis Siap Go Internasional dengan Angklung

Kapanlagi.com - Mulai bernyanyi semenjak usia 5 tahun, kini Serena Onasis memantapkan diri untuk bertarung dalam industri musik tanah air dengan album debutnya I’m So Happy. Gadis kelahiran Palembang, 13 November 1999 ini akan berjibaku lewat single andalannya Say You Love Me dan I’m So Happy.

Dan di lagu I’m So Happy, Serena memasukkan unsur musik tradisional ke dalam lagunya. Menurutnya, ornamen tradisional harus bisa membuat bangga seorang musisi atau penyanyi.


"Itu alat musik tradisional Indonesia. Saya warga Indonesia, ya kan harus bangga. itu salah satu cara untuk bangga dengan menggunakan alat musik itu. Pas pertama-tama lagi denger lagunya, aku pikir kalau ditambahin angklung, bagus kali ya. Lalu aku telepon produser untuk tambahin angklung. pas dengerin akhirnya bagus," kata Serena di Bloeming café, FX Sudirman, Jakarta Pusat (6/9).


"Gak full banget angklungnya, ada sekitar 80% porsi angklungnya. Angklung itu sebenarnya gak terlalu susah. Basic-nya lumayan bisa, tapi kalau alat musik, aku lebih ke piano, gitar, biola, dan flute. Di lagu lain juga ada techno dj-nya. Lagunya beda-beda sih, memang sengaja," lanjutnya.


Serena Onasis/@Foto: KapanLagi.com®/AntoSerena Onasis/@Foto: KapanLagi.com®/Anto


Lewat musik pop yang dibubuhi dengan nuansa tradisional ini lah yang membuat Serena mendapatkan kepercayaan diri sebagai solois baru. Tak hanya untuk pasar nasional, namun penyanyi yang wajahnya sudah banyak ditemui di situs youtube ini juga membidik pangsa internasional.


"Aku lebih ke smart, fun, dan friendly-nya itu. Saya pengen nyampe ke semua pendengar. Kalau menurut aku ya dengan menggunakan angklung itu salah satu cara go international," tuturnya.


Bukannya hanya membual. Beberapa langkah ke arah yang dicitakan pun terus dilakukan Serena. "Kalau albumnya kira kira dua minggu lagi akan keluar di iTunes. Akhir bulan ini ditargetkan akan keluar fisiknya juga," imbuhnya.


"Materi single udah dilempar ke radio sejak bulan Juni 2013. Udah sering di-play juga dan udah masuk ke top chart. Target aku sih untuk dikenal sama banyak orang. Kalau misalnya bisa go international, amin. Targetnya, dream as high as you can and reach them. Kita harus berjuang keras untuk mencapai mimpi itu," tandasnya.


Baca Juga:


Dianggap Meniru Rihanna, Agnes Monica Dikritik Habis-Habisan

Dari Keluarga Atlet, Agnes Monica Dipertanyakan Jadi Penyanyi

10 Lagu Favorit Barack Obama, Kayak Apa Sih?

Kematian Musisi Ini Tak Wajar dan Misterius

Miley Cyrus Bertengkar Dengan Skylar Grey di Twiiter

4 Jawaban Penampilan Erotis Miley Cyrus di VMA, Benarkah?

(kpl/ato/faj)







Sumber: KapanLagi.com http://musik.kapanlagi.com/berita/serena-onasis-siap-go-internasional-dengan-angklung-f5c2dc.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar