adfly

Jumat, 05 Juli 2013

Pinkan Mambo Tak Malu Belajar Dari Penyandang Disabilitas

Kapanlagi.com - Kepedulian terhadap penyandang diasbilitas atau cacat dibuktikan oleh penyanyi nyentrik Pinkan Mambo . Dirinya hadir dalam sebuah acara bertajuk Charity Nite for People with Disabilities and Holding Hands Movement di Rolling Stone Cafe, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (4/7) malam.

Dalam acara ini, para penyandang diasbilitas mengekspresikan kemampuan mereka dalam bidang seni. Salah satunya lewat lukisan. Kemudian hasil seni ini pun dilelang di atas panggung.


Sebagai manusia normal Pinkan tidak malu untuk belajar dari penyandang disabilitas. Menurutnya, banyak hal yang bisa dipelajari dari penyandang disbilitas.


Pinkan Mambo saat menghadiri acara charity. Foto by: KapanLagi.com/acatPinkan Mambo saat menghadiri acara charity. Foto by: KapanLagi.com/acat


"Ayo kita belajar dari penyandang diasbilitas yang PD jadi orang hebat. Mereka bekerja dengan sangat rajin sehingga berprestasi," ungkap Pinkan bangga.


Saling menolong sesama umat manusia menjadi alasan Pinkan hadir dalam acara ini. Sebagai manusia yang diberi kelengkapan dari Tuhan, mantan personil Duo Ratu ini merasa dirinya harus membantu saudara-saudaranya yang kesulitan.


"Kita ini alatnya Tuhan untuk orang-orang yang butuh bantuan. Kita bisa jadi tokoh yang memotivasi orang banyak dan bisa sukses di dunia dan akhirat," jelasnya.


Dalam acara ini hadir pula artis dan penyanyi ternama seperti Melanie Ricardo , Cornelia Agatha , Dea Mirella , dan beberapa pengisi acara lain.


Simak juga:


Berat Badan Naik 10 Kg, Pinkan Mambo Bantah Hamil

NOAH Sukses Tutup Woman Of The Most 2013

Tour Konser Dewa 19, Ahmad Dhani Gandeng Alex dan Isa Raja X Factor

Beda Panggung, Pinkan Mambo Tetap Rasakan Grogi

Single Baru, Pinkan Mambo Bikin Video Klip di Amerika

Pinkan Mambo Kangen Duet Dengan Maia Estianty

(kpl/pur/kid)







Sumber: KapanLagi.com http://musik.kapanlagi.com/berita/pinkan-mambo-tak-malu-belajar-dari-penyandang-disabilitas-26b3a7.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar