adfly

Senin, 22 Juli 2013

Ribuan Orang Menanti Kelahiran Bayi Kate Middleton

Kapanlagi.com - Tidak hanya keluarga kerajaan Inggris yang menanti kelahiran bayi Kate Middleton dan Pangeran William . Ribuan warga Inggris dan para wisatawan yang kebetulan tengah berada di London juga turut antusias menanti momen kelahiran anak pertama Kate -Will.

Ribuan orang dengan berbagai warna kulit, berbagai lapisan usia, dari anak-anak hingga lansia antusias menunggu kelahiran royal baby. Ratusan orang di antaranya bahkan sudah beberapa hari menginap di depan Istana Buckingham.


Ribuan orang di depan Istana Buckingham. @dailymail.co.ukRibuan orang di depan Istana Buckingham. @dailymail.co.uk


Keadaan itu dimanfaatkan beberapa pedagang souvenir dan berbagai hiasan untuk menyambut kelahiran sang bayi. Ada balon bertuliskan 'Little Princess' dan 'Little Prince", kaus dengan motif bendera Inggris juga banyak beredar.


Tidak hanya itu, sebuah papan pengumuman palsu lengkap dengan tulisan seolah-olah bayi Kate sudah lahir, juga dipasang di depan gerbang Istana Buckingham. Normalnya, papan tersebut akan dipasang di dalam gerbang setelah sang bayi lahir.


Tua muda, sama antusiasnya. @dailymail.co.ukTua muda, sama antusiasnya. @dailymail.co.uk


Kini, ribuan orang di depan Istana Buckingham dan jutaan manusia di seluruh penjuru dunia tengah berdebar menanti kelahiran anak pertama Kate dan William yang akan menjadi pewaris tahta setelah William kelak.


5 Fakta Luar Biasa Bayi Kate Middleton - Pangeran William

Protokoler Kelahiran Calon Bayi Kate-William

5 Cara Agar Kate Middleton Cepat Melahirkan

Lucunya Foto Masa Kecil Keluarga Kerajaan Inggris

(dym/phi)







Sumber: KapanLagi.com http://www.kapanlagi.com/showbiz/hollywood/ribuan-orang-menanti-kelahiran-bayi-kate-middleton-5af578.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar