adfly

Kamis, 29 Mei 2014

Sudah Seperempat Abad, Afgansyah Reza Mulai Pikirkan Masa Depan

Kapanlagi.com - Usia seperempat abad memang jadi salah satu momen spesial bagi semua orang, tidak terkecuali bagi Afgansyah Reza . Di usianya yang sudah resmi menginjak 25 tahun, penyanyi itu mengungkapkan banyak harapannya.

"Harus lebih settle dalam hal apapun. Pola pikir, tanggung jawab, kerjaan. Saya harus punya prinsip, mulai mikirin masa depan. Kemarin sudah cukup have fun, sekarang harus mulai serius," ujarnya saat ditemui belum lama ini.


Kalau biasanya saat ulang tahun seseorang punya target tertentu, tidak demikian dengan Afgan. Tapi, ada satu hal lain yang ingin dilakukannya di usia yang ke-25 ini. Pemilik tembang Sadis itu ingin mengembangkan bakatnya di luar jalur musik, tapi harus sesuai dengan kata hatinya.


Afgan punya banyak harapan di usianya yang ke-25. @KapanLagi.com®Afgan punya banyak harapan di usianya yang ke-25. @KapanLagi.com®




"Sebenarnya nggak suka target. Jadinya semua yang dilakukan nggak sesuai hati. Sekarang lagi proses mengembangkan kerjaan. Nggak cuma nyanyi, tapi di bidang lain," ujarnya.

Meski demikian, Afgan mengaku bahwa ia tidak mau meninggalkan dunia yang sudah membesarkan namanya begitu saja. Meski ingin melebarkan sayap, ia tetap ingin terus berkarya dan menghibur pecinta musik di tanah air. Ia juga berharap, di usianya yang ke-25 ini bisa lebih memberikan manfaat untuk dunia musik Indonesia.


"Harapannya agar saya bisa lebih dewasa, sabar, bersyukur. Saya bisa berkembang di kerjaan. Lebih menginspirasi masyarakat Indonesia dengan lagu saya. Pengen terus berkarya," pungkasnya



(kpl/aal/phi)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1wpU6IB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar