adfly

Jumat, 02 Mei 2014

Davina: 'Dogs Are Not Food' Tak Bermaksud Sindir Etnik Tertentu

Kapanlagi.com - Kebiasaan mengonsumsi daging anjing memang sudah mengakar di beberapa daerah di Indonesia. Namun, artis Davina Veronica yang tengah getol kampanye Dogs Are Not Food mengaku tidak bermaksud menyindir ras atau etnis tertentu.

"Ini bukan karena latar belakang ras dan etnis tertentu," kata Davina di Eastern Promise Bar and Restaurant Review, Jl. Kemang Raya No.5, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (30/4).


"Kami tidak akan membahas tentang tradisi, kebudayaan, latar belakang etnik, dan lainnya. Menurut pendapat kami, hal-hal tersebut tidak ada hubungannya dengan kampanye ini," lanjutnya.


Davina - Aline Adita © http://ift.tt/1aBr4ss E RosDavina - Aline Adita © http://ift.tt/1aBr4ss E Ros


Davina bersama sejumlah artis sesama pecinta anjing, kampanye penolakan mengkonsumsi daging anjing bertajuk, Dogs Are Not Food. Ikut bergabung dalam kegiatan itu artis Nina Tamam , Cathy Sharon , Alexandra Gottardo dan Aline Adita .


Mereka ingin meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa daging anjing tidak layak untuk dikonsumsi. Juga ketika menyangkut kesehatan, daging anjing biasanya tidak higienis.


"Anjing bukan hewan yang pantas dimakan, fakta kesehatannya pun bisa diperlihatkan. Anjing itu bukan untuk makanan," imbuhnya.


Davina berharap pemerintah menetapkan konsumsi daging anjing sebagai hal yang ilegal.


"Kami ingin memperlihatkan kepada masyarakat tentang kekejaman yang terlibat di dalam praktik pembantaian anjing. Kami menghendaki konsumsi daging jadi ilegal," tandasnya.



(kpl/ato/dar)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1fCHnNI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar