Hal itu dituturkan langsung oleh nenek Kendall, Esther Jenner. Ia dengan berani mengungkapkan dalam sebuah interview dengan Radar Online. Dan benar saja pernyataan wanita itu semakin menguatkan kabar.
"Aku sudah mengamati perubahan Bruce. Dia juga sudah mengaku padaku dan kita sudah membicarakannya panjang lebar," tuturnya.
Esther Jenner akui bahwa anaknya akan jadi wanita © Eonline
"Aku selalu bangga dengan apa yang dilakukan Bruce. Dia sebagai ayah, dia sebagai atlet, dan sebagai public speakers. Dia berbakat. Aku tak pernah sebangga ini, sampai aku ingin mengalungkan medali emas di lehernya," lanjut Esther.
Dari kedua pernyataan itu, sudah bisa diketahui bahwa ia sangat mencintai anaknya itu. Hal itu juga berarti bahwa ia telah memberikan anaknya restu untuk menjadi seorang wanita.
"Aku tak tahu kalau dia telah berjuang keras untuk jati dirinya sampai saat ini. Jika ia bisa menolong orang dengan masalah emosi, lalu kenapa dia tidak, pungkasnya. (eon/mhr)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1D0q7um
Tidak ada komentar:
Posting Komentar