Dari sebuah foto yang terpasang di akun Instagramnya, terlihat bahwa Shaheer sangat menyayangi keluarganya. Dan tak bisa dipungkiri, ia adalah anggota keluarga paling tampan bila dibandingkan dengan keluarganya yang lain.
Foto Shaheer ini pun sempat membuat fans bintang serial Navya itu heboh. Terlebih foto saat ia memakai peci dan baju putih yang menawan hati.
"Mau berangkat umroh kali ya?" tulis @lusirhmwt_.
Namun bila dilihat dari gambar yang diunggah Shaheer, kemungkinan besar ini adalah salah satu foto yang diambil saat adiknya menikah. Sang pengantin perempuan yang berbaju biru, nampak masih mengenakan busana salah satu upacara pernikahannya.
Shaheer sendiri hanya memberikan caption bahwa itu adalah foto keluarganya. "#family #love #goodlife," tulisnya tanpa menyebutkan acara apa yang sedang ia hadiri.
Dan sampai detik ini, pria tampan itu masih berada di India. Belum diketahui, kapankah ia akan kembali ke Indonesia.
Foto Selfie Seksi Berbikini, Vibha Anand Dihujat Haters Indonesia
Lempar Pujian, Soumya Seth Sebut Ayu Ting Ting Perempuan Kuat
Sweet! Anak Kajol Bikin Kue Untuk Ultah Perkawinan Orang Tuanya
Kenalan Dengan Si Ganteng Gautam Sharma, Dushyant di 'Shakuntala'
Gautam Sharma 'Dushyant' Susul Neha Mehtam ke Indonesia
(kpl/phi)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1BpGNxg
Tidak ada komentar:
Posting Komentar