Seperti girlband Blink yang harus terbang ke luar kota di malam tahun baru untuk manggung dalam sebuah acara. Meski begitu, tentu saja bayaran yang didapatkan mereka nanti akan lebih besar.
"Iya, kita tahun baru harus manggung di luar kota. Kita kebetulan ada acara off air, tapi lebih private," ungkap empat wanita yang tergabung dalam girlband Blink.
Blink tetap enjoy habiskan tahun baru di atas panggung ©KapanLagi.com
Dengan jadwal seperti ini, otomatis mereka harus rela untuk melewatkan momen menyambut tahun baru bersama Keluarga. Walau begitu, Blink merasa tetap bisa menikmati moment liburan meski harus bekerja.
"Gak masalah sih sebenarnya tahun baru nggak bareng temen atau gimana karena kita enjoy dan menikmati yang ada. Kita sih anggap off air itu liburan, jadi sekalian ke luar kota sekalian liburan tahun barunya di luar kota," ungkap Blink.
Jadi, meski harus menghabiskan liburan tahun baru di atas panggung, Blink masih bisa mensyukuri momen kali ini. Kalau rencana libur tahun baru kamu ke mana?
Inilah Bentuk Dukungan Blink Untuk Karir Musik 2S
Rayakan Natal Bareng, Fero Walandouw - Pricilla Siap Nikah Muda?
Wow, Febby Blink 'Menjelma' Jadi Lorde?
Duet Manis Ify Blink dan Calvin Jeremy, Serasi Banget!
Fakta-Fakta Menarik Girlband Penuh Talenta, Blink
(kpl/ntn)
Sumber: KapanLagi.com http://musik.kapanlagi.com/berita/sambut-tahun-baru-blink-pilih-liburan-di-atas-panggung-608606.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar