adfly

Jumat, 26 Desember 2014

Natal Tahun Depan, Tina Toon Ingin Gandeng Pasangan

Kapanlagi.com - Tahun demi tahun, tentu saja ada yang dirindukan dari suasana Natal bersama sahabat dan kerabat. Begitu pula yang diungkapkan oleh Tina Toonita saat dijumpai usai mengisi acara Dahsyat di RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (24/12) lalu.

"Yang paling dirinduin pas Natal itu sebenernya, Natal itu session yang paling menyenangkan karena sudah akhir tahun. Kita introspeksi diri, kita mensyukuri apa yang sudah kita dapat. Tapi yang paling ditunggin palingan besok kumpul bareng keluarga," ungkapnya.


Tahun ini Tina tidak ikut sesi tukar kado karena sudah bukan anak-anak lagi. Ia justru harus memberi anak-anak kecil hadiah Natal. Tapi menurutnya, sesi tukar kado ini sebenarnya cukup seru.


"Kayak di acara-acara harus bawa kado yang cuma harganya segini. Serunya nyarinya, karena harus yang cuma 25 ribu, ada yang cuma harus berapa gitu," ungkapnya.


Natal kali ini, Tina masih belum juga menggandeng pasangan. Namun ia mengamini saat disinggung soal doa khusus supaya dapat pacar. Ia sendiri tak menargetkan harus segera punya pendamping hidup.


"Amin deh ya, tahun depan bisa Natalan bareng calon. Calon apa, kita juga nggak tahu kan. Makannya dateng ke open house, banyak orang. Dapet temen dulu maksudnya," ungkapnya sambil bercanda.


Untuk tipe cowok, Tina mengaku belum terlalu selektif dalam memilih. Ia hanya pasrah pada yang namanya jodoh. Saat ini, ia mengaku belum ada pria yang mendekatinya. Ia lebih memilih untuk fokus pada studi S2 yang baru dimulai.


"Terus lagi single baru juga, nge-host juga, lagi usaha kosmetik. Jadi banyak kerjaan banget, jadi main sama temen itu jarang," ungkapnya.


Pasang Dekor Pohon Natal, Tina Toon Desain Sendiri

Tak Libur Natal dan Tahun Baru, Tina Toon Pilih Ubah Penampilan

Sering Dibully Di Instagram, Tina Toon Ambil Langkah Ini..

Apa Makna Seorang Ibu Untuk Jupe, Tina Toon, dan Vidi Aldiano?

Feminin Berhijab, Tata Liem Sukses Juara di Tahun 2014

(kpl/aal/dew)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1zDUJ4T

Tidak ada komentar:

Posting Komentar