adfly

Kamis, 29 Januari 2015

Kristen Stewart Raih Nominasi Aktris Pendukung Terbaik di Prancis

Kapanlagi.com - Cesar Awards, ajang penghargaan film di Paris, telah mengumumkan nominasi lengkap siapa saja yang akan menjadi calon pemenang. Ada kejutan terjadi di salah satu nominasinya lho.

Kristen Stewart berhasil masuk nominasi sebagai aktris pendukung terbaik lewat perannya dalam film yang disutradarai oleh Olivier Assayas CLOUDS OF SILS MARIA. Yang lebih spesial Kristen menjadi aktris Amerika Serikat pertama yang jadi nominator di ajang ini selama 30 tahun terakhir.


Aktris Amerika terakhir yang berhasil masuk salah satu nominasi di Cesar Awards adalah Julia Migenes untuk film CARMEN pada tahun 1984. Untuk kategori aktor, Adrien Brody adalah aktor Amerika terakhir yang jadi nominator tahun 2002 lewat film THE PIANIST. Adrien bukan hanya masuk nominasi tapi juga jadi pemenang Aktor Terbaik.


Marion Cotillard juga dapat nominasi di Cesar Awards © FameflynetMarion Cotillard juga dapat nominasi di Cesar Awards © Fameflynet


Nominator lain di Cesar Awards adalah Juliette Binoche untuk Aktris Terbaik juga lewat film CLOUDS SILS OF MARIA. Marion Cotillard juga masuk nominasi aktris terbaik dengan filmya TWO DAYS, ONE NIGHT. Sebelumnya Marion sudah juga menerima nominasi Oscar.


Peraih nominasi terbanyak di ajang tersebut adalah SAINT LAURENT. Film drama tersebut bercerita tentang desainer terkenal serta dibintangi oleh Gaspard Ulliel dan Jeremie Renier. Film ini mendapat 10 nominasi antara lain untuk kategori film dan sutradara terbaik.


Apakah Kristen Stewart akan berhasil meraih gelar aktris Pendukung Terbaik di Cesar Awards? Nantikan jawabannya 20 Februari mendatang.


Isu Rasisme Dalam 'STAR WARS: THE FORCE AWAKENS'

Persaingan Panas Penelope Cruz & Diane Kruger Dalam Film Barunya

Jackson Rathbone dan Sung Kang Akan Duet di Film Terbarunya

Matthew McConaughey Akan Jadi Pelari Lintas Alam?

'JUPITER ASCENDING' Akan Menyusul Kebobrokan 'MORTDECAI'

(ace/pit)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1JOhdm5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar