Secara jujur, pemeran Choi Dal Po/Ki Ha Myung dalam Pinocchio ini berkomentar bahwa seleb cewek yang paling dekat dengannya adalah Baek Jin Hee. "Aku menjadi teman dekat Jin Hee usai akting bareng di sitkom MBC, High Kick 3," seperti dilansir Soompi.
Model-aktor ini juga menjawab rumor mengenai kedekatannya dengan Suzy , maknae grup Miss A. Karena dalam beberapa waktu lalu, rumor kencang berhembus bahwa Jong Suk tengah menjalin cinta dengan Suzy.
Dianggap sebagai pasangan serasi. Bagaimana menurutmu?
Gosip pacarannya Jong Suk dan Suzy ini bermula pada September 2013 silam. Saat itu kabar bahwa Jong Suk dan Suzy berkencan dimulai kala mereka berdua terlihat sedang mengenakan item yang sama persis. Seperti lazimnya pasangan kekasih di Korea Selatan, mereka akan mengenakan item yang sama.
"Sebetulnya akau tidak begitu tahu Suzy. Saat itu aku hanya diundang ke pesta syukuran rumah Lee Bo Young dan Ji Sung . Lalu orang-orang di sana bertanya padaku, 'Kudengar kau kencan dengan Suzy?' dan aku merasa begitu terkejut saat itu," beber Jong Suk sekaligus membantah rumor tersebut.
Sementara itu usai sukses membuka awal 2015 berkat akting menawannya di Pinocchio, kini Jong Suk justru menjadi aktor drama paling dinanti di Korea. Bahkan status Jong Suk sebagai pria impian sudah sukses mengalahkan Lee Min Ho dan Kim Woo Bin. (soompi.com/aia)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1L7gXQz
Tidak ada komentar:
Posting Komentar