"Sejak 30 tahun atau 35 tahun yang lalu sudah tidak ada kegiatan lagi, cuman menjadi pengangguran saja di sini," ucap Bob Sadino dalam wawancara dengan Syahrini yang ditayangkan satu stasiun TV Swasta tersebut.
Dengan berbagai usaha yang dijalankannya di masa lalu, Bob Sadino memang menjadi salah satu pengusaha paling disegani di Indonesia. Syahrini lantas mempertanyakan celotehan yang diciptakan Bob Sadino, yaitu 'saya mau miskin'.
"Rin, gampang sekali ya. Rini hari ini saya kasih hamburger, yang paling enak. Besok Rini datang ke sini, saya kasih hamburger lagi, minggu depan saya kasih hamburger lagi Rini masih mau?" tanyanya kepada Syahrini.
Syahrini pun menjawab tidak mungkin ia makan hamburger terus menerus, dan itu pasti membosankan. Perumpamaan itu lantas disambungkan oleh Bob Sadino dengan apa yang ia alami sebagai orang kaya.
"Kalau Rini tadi pertanyaannya kenapa Om memilih miskin kan sudah ketemu kan. Bosan jadi orang kaya," ucapnya.
Kini tidak akan ada lagi celetuk dan berbagai ide cerdas dan inspiratif dari Bob Sadino. Meski demikian berbagai ilmu wirausaha hingga kemampuannya dalam menciptakan brand seperti ciri khas celana pendeknya, bakal tetap menjadi suatu yang bisa dikenang.
Bob Sadino Siang Ini Dimakamkan di TPU Jeruk Purut
Bob Sadino: Bergayalah Sesuai Isi Dompetmu!
Kepergian Bob Sadino Mengetuk Hati Deretan Selebriti Tanah Air
[FOTO] Bukan Lagi Hoax, Bob Sadino Tutup Usia
(kpl/sjw)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1ykcAwa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar