adfly

Selasa, 28 Oktober 2014

Capai 350 Episode, Kru dan Pemain 'Jodha Akbar' Gelar Syukuran

Kapanlagi.com - Beberapa hari lalu, Jodha Akbar tepat ditayangkan selama 350 episode. Ini adalah sebuah pencapaian yang luar biasa, dan sejauh ini tanggapan pasar untuk serial berbasis sejarah ini sangat bagus.

Karena itulah, semua orang yang terlibat dalam penggarapan serial ini mengadakan syukuran. Mulai dari produser, sampai kru yang bekerja di lapangan, semua berpesta merayakan episode yang ke 350 ini.


Dilansir dari Times of India, bersama-sama, kru dan pemain Jodha Akbar memotong kue yang sudah diberikan oleh stasiun televisi kepada mereka. Serunya, setelah kue itu dipotong, lalu dilemparkan ke seluruh penjuru ruangan.


Kue untuk perayaan syukuran 350 episode. @filmibeatKue untuk perayaan syukuran 350 episode. @filmibeat




Jadilah semua orang belepotan dengan kue ulang tahun berwarna cokelat yang penuh dengan krim itu. Tak peduli itu siapa, semua kena lemparan kue.

Tak berlebihan bila kru dan pemain Jodha Akbar melakukan syukuran atas pencapaian ini. Tidak hanya karena serial ini sukses di pasar domestik dan luar negeri, tapi juga karena mereka berhasil melewati beberapa badai.


Sampai detik ini, Jodha Akbar masih bertahan di papan atas pencapaian rating mingguan di India. Dan di Indonesia sendiri, serial ini juga mendapatkan sambutan yang sangat bagus.


Meski ada banyak rumor dan demonstrasi yang menyertai produksi serial ini. Tapi serial yang dibintangi Paridhi Sharma dan Rajat Tokas ini berhasil membuktikan kalau mereka bisa bertahan.


Tak Cuma Jakarta dan Bali, Vin Rana Juga Bakal Kunjungi Kota Ini

Wah, Shaheer Sheikh Gandeng Mesra Kareena Kapoor

[Foto] Gantengnya Almarhum Ayah Shahrukh Khan

Shahrukh Khan dan Gauri, Pasangan Sempurna Yang Bikin Kamu Iri

Kalahkan Salman dan Aamir, Shahrukh Khan Catat Rekor Baru

(kpl/phi)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1sxMhLd

Tidak ada komentar:

Posting Komentar