Kapanlagi.com - Beberapa hari belakangan ini, para fans Mahabharata sedang deg-degan. Pasalnya, sempat beredar kabar kalau serial yang dibintangi oleh Shaheer Sheikh dan Saurabh Raj Jain itu akan tamat pada bulan Juli ini.
"Lihat betapa cinta kalian sudah melakukan apa. Dengan bahagia aku mengumumkan bahwa Mahabharata akan diperpanjang hingga bulan September mendatang. Nikmati kisahnya dan penampilan kami," ujar Thakur lewat akun @DRITARASHTRA.
Namun kini ada kabar bahagia untuk para pecinta Mahabharata. Karena pihak produser sudah memutuskan untuk memperpanjang serial ini hingga bulan September mendatang.
Kabar itu ditegaskan oleh Thakur Anoop Singh, pemeran prabu Dretarasta. Lewat akun Twitternya dan kemudian dilansir oleh Pink Villa, Anoop menyatakan bahwa Mahabharata akan diperpanjang lagi.
Penggemar Mahabharata masih bisa melihat aksi Shaheer Sheikh dkk hingga September mendatang. @starplus
"Lihat betapa cinta kalian sudah melakukan apa. Dengan bahagia aku mengumumkan bahwa Mahabharata akan diperpanjang hingga bulan September mendatang. Nikmati kisahnya dan penampilan kami," ujar Thakur lewat akun @DRITARASHTRA.
Sebelumnya, Mahabharata sudah pernah diperpanjang sebanyak 100 episode dan seharusnya berakhir pada bulan Juli ini. Namun, karena ada banyak permintaan dari penggemar, akhirnya serial ini diperpanjang.
- Aktor Tampan Bollywood Yang Sedang Jalani Puasa Ramadan
- Salman Khan Janji Beri Kejutan di Film Terbarunya, Apa Ya?
- Hormati Kaum Muslim, Amitabh Bachcan Sampaikan Selamat Berpuasa
- Ramadan, Shaheer Sheikh Ucapkan Selamat Berpuasa Untuk Semua
- Istri SRK Enggan Bahas Kasus Pemerkosaan Yang Dilakukan Sopirnya
(pin/phi)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1iQgasG
Tidak ada komentar:
Posting Komentar