adfly

Kamis, 27 November 2014

Biaya ke Salon, Fifie Buntaran Tak Lebih Dari Rp 10 Juta

Kapanlagi.com - Tuntutan profesi sebagai selebritis memang kerap membuat mereka yang terjun di dunia tersebut harus benar-benar menjaga penampilan. Terlebih lagi seorang selebritis wanita yang sangat paham jika penampilan adalah segalanya. Hal itu tampaknya dipahami betul oleh si seksi Fifie Buntaran yang rajin menjaga penampilannya dengan melakukan perawatan di salon kecantikan.

"Ya menurut Fifie sih sebagai wanita itu lumrah ya untuk perawatan. Kudu wajib malahan. Harus rajin. Kalau Fifie hitungnya kecantikan itu jatuhnya ke investasi. Orang kan kalau investasi bisa rumah, mobil, tapi kecantikan itu juga penting lhoh," ungkap Fifie.


Fifie yang dijumpai di kawasan Jakarta Utara hari Senin (24/11) lalu menuturkan jika perihal menjaga perawatan bukan hanya karena tuntutan profesi dirinya sebagai selebritis. Karena ketika umur seseorang bertambah, maka kekurangan fisik akan semakin muncul.


"Makin tua bakal ada smile line, kantung mata gitu. Jadi kalau kita rawat mulai sekarang kan bakal lebih enak. Kalau soal budget perawatan, Fifie sih pertahankan jangan lebih dari angka Rp 10 juta. Sekitar 8 digit lah, selebihnya untuk kebutuhan sehari-hari," lanjut wanita berusia 35 tahun ini.


Disinggung mengenai bagian tubuh mana yang lebih dia fokuskan untuk dijaga, wanita kelahiran Pontianak ini memilih bagian mata. Bukan tanpa alasan Fifie memilih mata, karena dia merasa matanya memiliki kekurangan.


"Mata aku itu minus dan ada silinder. Banyak masalahnya, jadi aku harus budget untuk mata seperti softlens dan lain-lain. Fifie suka baca sampai lupa waktu kalau baca. Aku bisa baca semuanya," tutup Fifie. (kpl/hen/aia)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1zBqO9O

Tidak ada komentar:

Posting Komentar