adfly

Kamis, 27 November 2014

Lilly Allen Sebut Band Aid 30 Kumpulan Musisi Sombong

Kapanlagi.com - Band Aid adalah sebuah gerakan mulia yang digagas oleh Bob Geldof, akan kepeduliannya dalam mengumpulkan donasi untuk memperjuangkan hak wanita di Ehiopia, pada 1984 silam. Kini 30 tahun setelahnya, gerakan ini hadir kembali dengan tujuan meningkatkan kepedulian dunia akan kasus Ebola yang menimpa penduduk Afrika.

Diisi oleh musisi kenamaan dunia seperti Ellie Goulding, Ed Sheeran, Bono, Chris Martin, Rita Ora dan One Direction , mereka membawakan ulang lagu Do They Know It's Christmas? Selain menampilkan aransemen yang lebih fresh, beberapa part lirik di lagu ini pun mengalami beberapa revisi.


Lily Allen @fameflynetLily Allen @fameflynet


Hal ini dilakukan, guna untuk merefleksikan bagaimana parahnya kondisi penduduk di Afrika, yang tengah berjuang melawan krisis penyakit Ebola. Salah satu pengisi di Band Aid 30, Emeli Sande mengungkapkan, kalau memang perlu adanya penyesuaian lirik di lagu ini.


"Yap, aku setuju dengan gagasan perubahan lirik lagu ini. Ku rasa versi barunya benar-benar mewakili secara jelas bagaimana kondisi di Afrika saat ini," tulisnya di Twitter. Tapi perubahan lirik di lagu Do They Know It's Christmas? tersebut malah memicu aksi protes dari beberapa kalangan.


Sinead O Connor @splashSinead O Connor @splash


Mereka menganggap kalau versi barunya malah seakan-akan menunjukkan kalau Afrika adalah negara yang menyedihkan. Salah satunya berasal dari penyanyi Lily Allen yang menyebut para musisi di Band Aid 30 adalah kumpulan orang-orang sombong.


Menanggapi banyak kritik yang ada, Sinead O Connor membalasnya dengan mengatakan, 'Tutup mulut sialan kalian itu!' Dirinya pun juga mengatakan, kalau Lily Allen tidak pantas menyebut Band Aid 30 itu kumpulan orang-orang yang sombong, hanya karena tidak suka dengan versi baru dari lirik lagu Do They Know It's Christmas?


7 Penyanyi Berbakat Yang Diduga Idap Bipolar Disorder

Ultah, Demi Lovato Bangga Idap Bipolar Disorder

Terinspirasi Robin Williams, Solois Ini Tulis Lagu Bunuh Diri

Bipolar Disorder Familiar di Hollywood, Jadi Sensasi Marshanda

Sinéad O Connor Berjuang Hadapi Bipolar Disorder

(ace/fnd)







Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1uOuIYu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar