Berita terbarunya, belum lama ini tersebar foto-foto mesra Della bersama Diego Michele, seorang pemain sepak bola yang juga mantan kekasih dari si cantik Nikita Willy. Beragam potret mesra tersebut bahkan tak ragu diunggah di akun Instagram miliknya.
Seperti diketahui, Della kini tengah melangsungkan proses cerai dengan pria bernama Aldyka Syura. Dengan alasan terlalu cepat menikah, Della mengaku merasa tak bebas bereksplorasi mengekspresikan dirinya karena tuntutan sebagai ibu rumah tangga.
Salah satu foto mesra Della Perez dan Diego Michiels yang tersebar. / Della Perez Instagram
Menanggapi foto mesra Della dengan Diego , tim KapanLagi.com® pun menelusuri kebenaran hubungan keduanya. Saat dihubungi pada Sabtu malam (18/4), Della tampak tak menyangkal kedekatannya dengan sang pemain sepak bola tersebut.
"Hahaha," Della malah tertawa saat reporter KapanLagi.com® menanyakan apakah benar dirinya telah berpacaran dengan Diego.
Tak lama kemudian, Della melanjutkan dengan jawaban yang cukup misterius. "Coba tanya langsung Diego-nya, jangan saya," pungkasnya.
Della sendiri saat ini punya dua momongan yang masih cukup kecil, yakni Zavier dan Kimora. Mengaku pisah rumah dengan sang suami, Della akhirnya bergantian merawat kedua anaknya dengan sang kakak.
Well, jawaban Della terkait hubungannya dengan Diego memang terkesan masih ambigu. Saat ini, tim kami sedang terus menelusuri; benarkah keduanya telah menjalin tali cinta? Simak terus update-nya hanya di KapanLagi.com® ya! :D
(kpl/abs/nad)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1H0BlCI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar